Skip to content Skip to footer

KUASA FIRMAN

KUASA FIRMAN
(2 Timotius 3:16)

                Kita sangat menyadari bahwa Firman Tuhan memiliki banyak sekali manfaatnya, seperti didalam 2 Timotius 3:16 manfaat-manfaatnya adalah untuk “…Mengajar, menyatakan kesalahan, memperbaiki kelakuan, dan mendidik dalam kebenaran”.

                Mengajar kita untuk bisa menjalani kehidupan kita dengan pikiran yang pintar secara Rohani, bukan secara jasmani saja. Menyatakan kesalahan agar kita bisa menyadari dosa-dosa yang ada didalam pribadi kita dan pada akhirnya membawa kita kepada sebuah pertobatan. Memperbaiki kelakuan kita yang mungkin kita rasa sudah rusak, didalam Firman Tuhan terdapat banyak cara yang benar bagaimana cara kita untuk bisa memperbaiki tingkah laku kita. Mendidik dalam kebenaran berarti firman Tuhan bisa dikatakan sebagai guru yang banar, yang akan memberikan kepada kita petunjuk dan  kemampuan untuk melakukan kebenaran didalam hidup kita.

                Pastinya kita tidak pernah mendengar kesaksian tentang seseorang yang bertobat karena membaca buku matematika, kimia, fisika, atau pelajaran-pelajaran lainnya. Tapi kita pasti selalu mendengar kesaksian tentang seorang yang bertobat karena membaca FIRMAN TUHAN yang sangat berkuasa untuk mengubah segala sesuatu yang tidak baik menjadi baik dan benar dalam kehidupan kita sebagai orang-orang yang percaya kepada Tuhan Yesus.

                Karena Kuasa Firman memiliki manfaat yang sangat besar dalam kita menjalani kehidupan keKristenan kita, marilah kita dengan giat dan selalu bersukacita untuk menerima Firman didalam hidup kita baik dengan cara membaca, mendengar maupun merenungkan Firman tuhan secara langsung dari khotbah-khotbah yang disampaikan dalam persekutuan-persekutuan Kristen yang kita ikuti. Jangan remehkan Firman Tuhan!

 Dan pastinya bukan hanya dibaca, didengar atau direnungkan saja saja. Tetapi yang paling utama sikap kita adalah melakukan Firman Tuhan yang telah kita terima. Sehingga kita akan menjadi murid-murid Kristus yang sejati dan menyenangkan hati Tuhan, dan kitapun akan menjalani kehidupan kita dengan penuh sukacita dan damai sejahtera yang daripada Tuhan. Rasakanlah kuasa Firman itu dalam hidup kita pribadi lepas pribadi.. haleluyah, Tuhan Yesus memberkati…

Sampaikanlah Pendapatmu...
+1
0
+1
0
+1
0
+1
0
+1
0
+1
0

Leave a comment

Verified by MonsterInsights