Skip to content Skip to footer

Kata Sambutan Bishop DR Efraim M. Tendero, DD, D.L, Secretary General World Evangelica Alliance (WEA) “Indonesia Pondasi bagi Penginjilan Dunia”

Kata Sambutan Bishop DR Efraim M. Tendero, DD, D.L, Secretary General World Evangelica Alliance (WEA)

“Indonesia Pondasi bagi Penginjilan Dunia”
Kehadiran Bishop DR. Efraim, M. Tendero, Secretary General World Evangelical Alliance ke Rakernas XI PGLII hanya 2 hari yaitu tanggal 9 hingga 10 Juni 2015 malam harus kembali ke Manila.
Menurut Bishop kondisi gereja-gereja di Indonesia begitu berkembang ditengah masyarakat mayoritas muslim. Dan Tuhan pakai gereja-gereja di Indonesia untuk memimpin gereja-gereja di dunia. Kemajuan gereja-gereja di Indonesia mendorong misi penginjilan yang lebih besar lagi dapat dikerjakan. Indonesia adalah dasar atau pondasi ataupun pusat dari Asia, maksudnya melalui Indonesia maka akan bisa meraih negara-negara di Asia lainnya. (berikut jawaban Bishop dalam bahasa Inggris Churches are growing here in Indonesia, and some much grow in the mid majority Moslem Population. God can use Indonesian Christian to lead many countries around the world. And I pray that the churches, are growing becomes a mighty mission movement that reaches. Indonesia like foundation in Asia and from Indonesia as the foundation you can reach rest of Asia.)
Berikut kata sambutan Bishop yang sudah ditranslate kedalam bahasa Indonesia
“Selamat petang saudara sekalian. Adalah sukacita bagi saya bisa bersama anda sekalian petang hari ini. Saya katakan kepada pak Ronny dan pak Nus Reimas semalam dan kepada saudara sekalian, adalah sukacita bagi saya pertama kali sebagai sekretaris jenderal kaum injili sedunia, konferensi yang pertama kali saya kunjungi adalah rakernas XI PGLII. Saya baru saja dilantik sebagai sekjen WEA bulan maret 2015 yang lalu. Tapi akhir tahun ini akan mengunjungi banyka negara tapi Indonesia adalah negara pertama tujuan saya. Saya juga berterima kasih atas kehadarian DR Billie Hank bersama-sama dengan kita.
Saya ingin saudara mengetahui tentang WEA. Saya juga ingin berbagi sedikit tentang peran dari Indonesia bagi penginjilan dunia. Pertama saya akan jelaskan tentang WEA. WEA adalah suatu badan global bagi lembaga-lembaga injili sedunia, 129 negara, cabang-cabang di berbagai benua, 35 jaringan dan 600juta lebih kaum injili. Dan PGLII adalah salah satu dari 129, dank arena populasi maka menjadi yang terbesar.
Apa tujuan dari WEA? WEA adalah aliansi global dari aliansi-aliansi nasional, kemitraan global yang berasosiasi dengan berbagai jenis pelayanan yang ditujukan untuk menguatkan gereja-gereja lokal diseluruh dunia. Kita memperlengkapkan gereja lokal dalam menyampaikan kabar baik injil. Untuk mengadakan pembaharuan, kekudusan dan juga keadilan di masyarakat. Agar nama Tuhan di permuliakan sebagaimana juga bangsa-bangsa di dunia akan diubahkan. Saya rindu Indonesia menjadi alat Tuhan untuk membawa perubahan. Semalam Pdt Ronny berbagi dari Yesaya 42 yang berkata sebuah bangsa dipakai untuk mengabarkan injil kemana-mana.
Saya ingin katakan bahwa Indonesia adalah pondasi dari misi penginjilan di Asia dn Dunia. Negara Indonesia berpenduduk muslim terbesar di dunia. Walaupun demikian gereja-gereja Injili tetap berkembang di Indonesia. Dalam keadaan semacam ini Tuhan memakai kita dengan luar biasa. Bila diperhatikan peta dunia posisi Indonesia berada ditengah-tengah diantara benua2 di dunia. Artinya melalui Indonesia meraih Asia dan sekitarnya, meraih Eropa, meraih Afrika dan juga Australia. Artinya meraih seluruh benua di dunia.
Tuhan pakai Indonesia untuk bisa menjangkau seluruh bagian didunia., dan saya berdoa agar gereja-gereja diIndonesia semakin kuat dan makin banyak pemuridan untuk melakukan misi penginjilan ke seluruh dunia.

Sampaikanlah Pendapatmu...
+1
0
+1
0
+1
0
+1
0
+1
0
+1
0

Leave a comment

Verified by MonsterInsights